WarisanSalaf.Com
9.67K subscribers
429 photos
14 videos
43 files
1.9K links
Warisan Salaf
Menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
Download Telegram
๐ŸŽ BERBUAT BAIK KEPADA SESAMA

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/2041

#poster #ihsan #rahmat #makluk #membantu #akhlak
๐Ÿ’Ž๐Ÿƒ BUTUHNYA SEORANG HAMBA UNTUK SELALU BERTAUBAT DAN BERISTIGHFAR

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Al-Imam Ibnu Rajab rahimahullah berkata,

ูˆุฃู…ุง ุงู„ุงุณุชุบูุงุฑู ู…ู† ุงู„ุฐู†ูˆุจุŒ ูู‡ูˆ ุทู„ุจู ุงู„ู…ุบูุฑุฉุŒ ูˆุงู„ุนุจุฏู ุฃุญูˆุฌู ุดูŠุกู ุฅู„ูŠู‡ุ› ู„ุฃู†ู‘ูŽู‡ ูŠุฎุทุฆ ุจุงู„ู„ูŠู„ ูˆุงู„ู†ู‡ุงุฑ

๐Ÿƒ Adapun istighfar dari dosa maknanya adalah memohon ampunan (dari dosa).

๐Ÿ’Ž Seorang hamba sangat butuh kepada istighfar disebabkan ia selalu melakukan kesalahan di malam dan siang hari.


๐ŸŒŽ Jami'ul Ulum wal Hikam 2/665

#Fawaidumum #istighfar #taubat #doa
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
โœ… BUTUHNYA HAMBA UNTUK SELALU BERTOBAT DAN BERSITIGHFAR

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/2370

#poster #istighfar #taubat #doa
โš ๏ธโš ๏ธ WASPADALAH DARI FITNAH WANITA

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/2022

#poster #akhlak #fitnah #wanita #pemuda
Forwarded from WarisanSalaf.Com
๐Ÿƒ๐ŸŒ™ WAHAI AHLI IBADAH MENDEKATLAH, BULAN SYA'BAN TELAH TIBA !! 1๏ธโƒฃ

โž–โž–โž–โž–

ุจุณู… ุงู„ู„ู‡ ุงู„ุฑุญู…ู† ุงู„ุฑุญูŠู…
ุงู„ุญู…ุฏ ู„ู„ู‡ ูˆุงู„ุตู„ุงุฉ ูˆุงู„ุณู„ุงู… ุนู„ู‰ ุฑุณูˆู„ ุงู„ู„ู‡ ูˆุนู„ู‰ ุขู„ู‡ ูˆุตุญุจู‡ ูˆู…ู† ูˆู„ุงู‡ุŒ ุฃู…ุง ุจุนุฏ

๐Ÿ•‹ Alhamdulillah, senantiasa seorang mukmin dipertemukan oleh Allah subhanahu wa ta'ala dengan musim kebaikan dan berkah. Ini merupakan karunia Allah Subhanahu wa Ta'ala untuk melipatgandakan pahala hamba-hamba-Nya, dan menambahkan kebaikan bagi orang-orang yang beribadah dan bersyukur.

๐Ÿƒ Sekarang kita berada di salah satu musim kebaikan dan berkah tersebut, yaitu bulan Sya'ban.

๐ŸŒป Jika kita melihat kepada pendahulu kita, kita akan mendapati bahwa mereka benar-benar memanfaatkan bulan Sya'ban (sebelum datangnya bulan Ramadhan) untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah subhanahu wa tala'a.

โœ… SHOUM (PUASA)
๐Ÿƒ Di antara ibadah yang giat dilakukan oleh salaf kita di bulan ini adalah berpuasa. Bahkan Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam memperbanyak puasa di bulan ini melebihi puasa di bulan lainnya selain Ramadhan.

๐Ÿ”Š Saking banyaknya puasa beliau, sampai-sampai sebagian periwayat hadits mengibaratkannya dengan puasa selama sebulan penuh (padahal tidak sebulan penuh),

ู„ูŽู…ู’ ูŠูŽูƒูู†ู ุงู„ู†ู‘ูŽุจููŠู‘ู ุตูŽู„ู‘ูŽู‰ ุงู„ู„ู‡ู ุนูŽู„ูŽูŠู’ู‡ู ูˆูŽุณูŽู„ู‘ูŽู…ูŽ ูŠูŽุตููˆู…ู ุดูŽู‡ู’ุฑู‹ุง ุฃูŽูƒู’ุซูŽุฑูŽ ู…ูู†ู’ ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽุŒ ููŽุฅูู†ู‘ูŽู‡ู ูƒูŽุงู†ูŽ ูŠูŽุตููˆู…ู ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽ ูƒูู„ู‘ูŽู‡ู

"Nabi shallallahu 'alaihi wasallam tidak pernah berpuasa dalam satu bulan lebih banyak dari (puasa di) bulan Sya'ban. Sesungguhnya beliau berpuasa Sya'ban seutuhnya." (HR. al-Bukhari no.1970 dari 'Aisyah radhiallahu 'anha)

๐Ÿ’ข Tentu saja yang dimaksud "seutuhnya" bukanlah satu bulan penuh, tetapi karena banyaknya puasa yang beliau lakukan di bulan Sya'ban maka digunakan istilah tersebut.

Hal ini diterangkan oleh 'Aisyah radhiallahu 'anha dalam riwayat lain,

ููŽู…ูŽุง ุฑูŽุฃูŽูŠู’ุชู ุฑูŽุณููˆู„ูŽ ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ู ุตูŽู„ู‘ูŽู‰ ุงู„ู„ู‡ู ุนูŽู„ูŽูŠู’ู‡ู ูˆูŽุณูŽู„ู‘ูŽู…ูŽ ุงุณู’ุชูŽูƒู’ู…ูŽู„ูŽ ุตููŠูŽุงู…ูŽ ุดูŽู‡ู’ุฑู ุฅูู„ู‘ูŽุง ุฑูŽู…ูŽุถูŽุงู†ูŽุŒ ูˆูŽู…ูŽุง ุฑูŽุฃูŽูŠู’ุชูู‡ู ุฃูŽูƒู’ุซูŽุฑูŽ ุตููŠูŽุงู…ู‹ุง ู…ูู†ู’ู‡ู ูููŠ ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽ

"Aku tidak pernah melihat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menyempurnakan puasa selama satu bulan kecuali pada puasa Ramadhan, dan aku tidak pernah melihat beliau berpuasa lebih banyak dari bulan Sya'ban." (HR. al-Bukhari no.1969 dan Muslim no.1156)

Dipertegas lagi dalam riwayat muslim no.1156

ูƒูŽุงู†ูŽ ูŠูŽุตููˆู…ู ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽ ุฅูู„ู‘ูŽุง ู‚ูŽู„ููŠู„ู‹ุง "
"Dahulu Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berpuasa di bulan Sya'ban kecuali hanya beberapa hari saja (beliau tidak berpuasa)."

๐ŸŒด Oleh karenanya, sudah sepantasnya bagi seorang mukmin untuk meneladani Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam.

Mari kita gunakan musim kebaikan ini dengan sebaik-baiknya...

โœ… TATACARA PUASA SYA'BAN
Tidak ada hadits yang shahih yang menerangkan tatacaranya. Sebagai gambaran seseorang bisa melakukannya dengan cara berikut:

โ˜‘๏ธ Satu hari puasa dan satu hari berbuka, seperti puasa Nabi Daud.
โ˜‘๏ธ Berpuasa beberapa hari lalu berbuka beberapa hari.
โ˜‘๏ธ atau berpuasa terus menerus hingga satu atau dua hari menjelang Ramadhan lalu berbuka.

bersambung insya Allah...


๐ŸŒ Sumber Panduan: Khutbah Syaikh Khalid azh-Zhafiri yang berjudul ุดุนุจุงู† ุฃู‚ุจู„ ูุฃูŠู† ุงู„ุนุงุจุฏูˆู†ุŸ
๐Ÿ“ Oleh: Tim Warisan Salaf

#Fawaidumum #syaban #musimkebaikan
ใ€ฐใ€ฐโžฐใ€ฐใ€ฐ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐ŸŒท๐ŸŒฑ TEMAN YANG BAIK

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Bilal bin Sa'ad rahimahullah berkata,

ุฃุฎ ู„ูƒ ูƒู„ู…ุง ู„ู‚ูŠูƒ ุฃุฎุจุฑูƒ ุจุนูŠุจ ููŠูƒ ุฎูŠุฑ ู„ูƒ ู…ู† ุฃุฎ ู„ูƒ ูƒู„ู…ุง ู„ู‚ูŠูƒ ูˆุถุน ููŠ ูƒููƒ ุฏูŠู†ุงุฑุง.

"Saudaramu yang setiap kali bertemu denganmu, ia mengingatkan tentang aibmu, itu jauh lebih baik bagimu daripada sauadaramu yang setiap kali bertemu denganmu, ia meletakkan beberapa dinar pada telapak tanganmu."


๐ŸŒ Uyunul Akhbar, 2/411.

#Fawaidumum #akhlak #teman
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐ŸŒฑ ALLAH AKAN SELALU MENYERTAINYA

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/2040

#poster #amal #takut #pahala #taat
Forwarded from WarisanSalaf.Com
๐Ÿƒ๐ŸŒ™ WAHAI AHLI IBADAH MENDEKATLAH, BULAN SYA'BAN TELAH TIBA !! 2๏ธโƒฃ

โž–โž–โž–โž–
Baca bagian pertama (klik di sini)

โ˜€๏ธ Puasa di bulan Sya'ban memiliki keutamaan yang agung disebabkan waktunya yang berdekatan dengan puasa Ramadhan. Para ulama' menyebutnya sebagai puasa rowatib bagi Ramadhan

๐ŸŒด Ibadah rowatib adalah ibadah sunnah yang dilakukan sebelum dan setelah ibadah fardhu. Fungsinya adalah menyempurnakan kekurangan yang ada pada ibadah wajib tersebut.

๐Ÿ’ข Tidak dipungkiri, ketika berpuasa Ramadhan sering kali seseorang terjatuh ke dalam perbuatan yang mengurangi nilai pahalanya, sehingga dengan berpuasa di bulan Sya'ban maka kekurangan-kekurangan tersebut akan tertutupi.

๐Ÿƒ Sebagian ulama' berpendapat, bahwasanya ibadah sunnah rowatib (yang mengiringi ibadah fardhu) lebih afdhal daripada ibadah sunnah yang waktunya berjauhan dengan ibadah fardhu. Sebagai contoh, shalat sunnah rowatib (shalat sunnah yang dilakukan sebelum dan setelah shalat fardhu, pen) lebih afdhal daripada shalat sunnah lainnya yang waktunya berjauhan dengan shalat fardhu.

๐ŸŒป Demikian pula dengan puasa Sya'ban, karena kedudukannya sebagai ibadah rowatib bagi Ramadhan, maka ia lebih afdhal ketimbang puasa sunnah lainnya. Bahkan sebagian Ulama' mengutamakannya daripada puasa di bulan Muharram (dan dalam masalah ini ada khilaf di antara ulama',pen).

๐Ÿ”ต WAKTU MANUSIA LALAI BERIBADAH
Di antara yang membuat lebih istimewanya puasa Sya'ban adalah karena di bulan ini banyak manusia yang lalai dari ibadah. Dan beribadah di waktu manusia lalai lebih utama daripada melakukannya di saat manusia giat beribadah.

Sebagai contoh shalat tahajjud di akhir malam, ia memiliki keistemawaan yang luar biasa disebabkan waktu pelaksanaannya di saat banyak manusia tertidur lelap (lalai dari ibadah).

๐Ÿ“ Dari Usamah bin Zaid radhiallahu 'anhu, "Aku bertanya (kepada Rasulullah),

ูŠูŽุง ุฑูŽุณููˆู„ูŽ ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ูุŒ ู„ูŽู…ู’ ุฃูŽุฑูŽูƒูŽ ุชูŽุตููˆู…ู ุดูŽู‡ู’ุฑู‹ุง ู…ูู†ูŽ ุงู„ุดู‘ูู‡ููˆุฑู ู…ูŽุง ุชูŽุตููˆู…ู ู…ูู†ู’ ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽุŒ ู‚ูŽุงู„ูŽ: ยซุฐูŽู„ููƒูŽ ุดูŽู‡ู’ุฑูŒ ูŠูŽุบู’ููู„ู ุงู„ู†ู‘ูŽุงุณู ุนูŽู†ู’ู‡ู ุจูŽูŠู’ู†ูŽ ุฑูŽุฌูŽุจู ูˆูŽุฑูŽู…ูŽุถูŽุงู†ูŽุŒ ูˆูŽู‡ููˆูŽ ุดูŽู‡ู’ุฑูŒ ุชูุฑู’ููŽุนู ูููŠู‡ู ุงู„ู’ุฃูŽุนู’ู…ูŽุงู„ู ุฅูู„ูŽู‰ ุฑูŽุจู‘ู ุงู„ู’ุนูŽุงู„ูŽู…ููŠู†ูŽุŒ ููŽุฃูุญูุจู‘ู ุฃูŽู†ู’ ูŠูุฑู’ููŽุนูŽ ุนูŽู…ูŽู„ููŠ ูˆูŽุฃูŽู†ูŽุง ุตูŽุงุฆูู…ูŒยป

'Wahai Rasulullah, aku tidak melihat engkau (banyak) berpuasa di bulan-bulan yang lain seperti (banyaknya) puasa engkau di bulan Sya'ban?'

๐Ÿ”Š Beliau menjawab,

'Ini adalah bulan yang banyak manusia lalai darinya, yaitu (bulan sya'ban) yang terletak antara bulan Rajab dan bulan Ramadhan.

di bulan ini pula amalan manusia diangkat (dihadapkan,pen) kepada Rabbul 'alamin, dan aku senang amalanku diangkat dalam keadaan aku berpuasa."


โ–ถ๏ธ (HR. an-Nasaa'i no.2357, dihasankan Syaikh al-Albani rahimahulla)


bersambung insya Allah

๐ŸŒ Sumber Panduan: Khutbah Syaikh Khalid azh-Zhafiri yang berjudul ุดุนุจุงู† ุฃู‚ุจู„ ูุฃูŠู† ุงู„ุนุงุจุฏูˆู†ุŸ
๐Ÿ“ Oleh: Tim Warisan Salaf

#Fawaidumum #syaban #musimkebaikan
ใ€ฐใ€ฐโžฐใ€ฐใ€ฐ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
Forwarded from WarisanSalaf.Com
๐Ÿƒ๐ŸŒ™ WAHAI AHLI IBADAH MENDEKATLAH, BULAN SYA'BAN TELAH TIBA !! 3๏ธโƒฃ

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ”ต MEMBIASAKAN DIRI SEBELUM RAMADHAN
Di antara tujuan puasa di bulan Sya'ban untuk melatih dan membiasakan diri dengan puasa, agar ketika memasuki bulan Ramadhan tidak merasa berat dengan puasa selama sebulan penuh.

๐Ÿ’ช๐Ÿป Di saat jiwa terbiasa dengan puasa di bulan Sya'ban, maka bila tiba Ramadhan, ia dalam keadaan kuat dan bersemangat, sehingga ia benar-benar merasakan manisnya ibadah Ramadhan.

Oleh karena itu, bulan Sya'ban ini seperti pendahuluan (muqoddimah) bagi Ramadhan. Akan Tetapi tidak disukai berpuasa satu atau dua hari menjelang Ramadhan bagi orang yang tidak biasa berpuasa sebelumnya, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

ยซู„ูŽุง ุชูŽู‚ูŽุฏู‘ูŽู…ููˆุง ุฑูŽู…ูŽุถูŽุงู†ูŽ ุจูุตูŽูˆู’ู…ู ูŠูŽูˆู’ู…ู ูˆูŽู„ูŽุง ูŠูŽูˆู’ู…ูŽูŠู’ู†ู ุฅูู„ู‘ูŽุง ุฑูŽุฌูู„ูŒ ูƒูŽุงู†ูŽ ูŠูŽุตููˆู…ู ุตูŽูˆู’ู…ู‹ุงุŒ ููŽู„ู’ูŠูŽุตูู…ู’ู‡ูยป

"Janganlah kalian mendahului Ramadhan dengan puasa satu hari atau dua hari (sebelumnya), kecuali seseorang yang berpuasa sebelum itu, maka hendaknya ia melanjutkan puasanya."

โ–ถ๏ธ (HR. al-Bukhari no. 1914 dan Muslim no.1082)


๐Ÿ”ต BULAN MEMBACA AL-QUR'AN
Sebagian salaf, sebagaimana disebutkan Ibnu Rajab rahimahullah, menyebut bulan Sya'ban sebagai bulannya para pembaca al-Qur'an. Karena di bulan ini, selain berpuasa, mereka juga menyibukkan diri dengan membaca al-Qur'anul karim.

โ˜‘๏ธ Salamah bin Kuhail (wafat 121H) rahimahullah berkata,

ูƒุงู† ูŠู‚ุงู„ ุดู‡ุฑ ุดุนุจุงู† ุดู‡ุฑ ุงู„ู‚ุฑุงุก

"Dahulu dikatakan, bulan Sya'ban adalah bulannya Qurro' (para pembaca al-Qur'an)."

โ˜‘๏ธ dan Habib bin Abi Tsabit (wafat tahun 119H) rahimahullah, apabila memasuki bulan Sya'ban beliau mengatakan, "Ini adalah bulannya para pembaca al-Qur'an."

โ˜‘๏ธ Disebutkan bahwasanya Qois bin Amr al-Mula'i (wafat tahun 146 H) rahimahullah apabila memasuki bulan Sya'ban, beliau mengunci tokonya dan menyibukkan diri dengan membaca al-Qur'an.


Maka di bulan Sya'ban yang mulia ini sudah sepatutnya kita menyibukkan diri dengan ibadah. Dunia adalah tempat bagi seorang mukmin untuk menanam benih-benih ibadah. Jika seseorang berhasil dalam cocok tanam ini maka ia akan memanennya di akhirat dengan laba yang berlipat ganda, akan tetapi jika gagal, dia akan celaka dan merugi. Wallahul musta'an

wallahu a'lam bish showab...



bersambung insya Allah

๐ŸŒ Sumber Panduan: Khutbah Syaikh Khalid azh-Zhafiri yang berjudul ุดุนุจุงู† ุฃู‚ุจู„ ูุฃูŠู† ุงู„ุนุงุจุฏูˆู†ุŸ
๐Ÿ“ Oleh: Tim Warisan Salaf

#Fawaidumum #syaban #musimkebaikan
ใ€ฐใ€ฐโžฐใ€ฐใ€ฐ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
Forwarded from WarisanSalaf.Com
๐Ÿƒ๐ŸŒ™ WAHAI AHLI IBADAH MENDEKATLAH, BULAN SYA'BAN TELAH TIBA !! 4๏ธโƒฃ

-selesai-
โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ”ต MENGQADHA' PUASA RAMADHAN
๐Ÿƒ Perkara yang juga wajib diperhatikan di bulan Sya'ban ini adalah melunasi hutang puasa Ramadhan sebelumnya.

๐Ÿ’ข Bagi kaum muslimin dan muslimat yang masih memiliki tanggungan puasa hendaknya bersegera melunasi hutangnya sebelum bulan Ramadhan tiba.

โš ๏ธ Karena banyak dari kaum muslimin yang bermudah-mudahan dalam perkara ini, dimana mereka tidak bersegera melunasi hutang puasanya hingga masuk Ramadhan berikutnya.

โœ… Abu Salamah berkata,

ุณูŽู…ูุนู’ุชู ุนูŽุงุฆูุดูŽุฉูŽ ุฑูŽุถููŠูŽ ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ู ุนูŽู†ู’ู‡ูŽุงุŒ ุชูŽู‚ููˆู„ู: ยซูƒูŽุงู†ูŽ ูŠูŽูƒููˆู†ู ุนูŽู„ูŽูŠู‘ูŽ ุงู„ุตู‘ูŽูˆู’ู…ู ู…ูู†ู’ ุฑูŽู…ูŽุถูŽุงู†ูŽุŒ ููŽู…ูŽุง ุฃูŽุณู’ุชูŽุทููŠุนู ุฃูŽู†ู’ ุฃูŽู‚ู’ุถููŠูŽ ุฅูู„ู‘ูŽุง ูููŠ ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽยป

"Aku mendengar 'Aisyah radhiallahu 'anha berkata, 'dahulu aku memiliki hutang puasa Ramadhan, dan aku tidak mampu melunasinya melainkan di bulan Sya'ban."

โ–ถ๏ธ (HR. al-Bukhari no.1950 dan Muslim no.1146)

โœ… Al-Hafizh Ibnu Hajar rahimahullah menjelaskan,

ูˆูŽูŠูุคู’ุฎูŽุฐู ู…ูู†ู’ ุญูุฑู’ุตูู‡ูŽุง ุนูŽู„ูŽู‰ ุฐูŽู„ููƒูŽ ูููŠ ุดูŽุนู’ุจูŽุงู†ูŽ ุฃูŽู†ู‘ูŽู‡ู ู„ูŽุง ูŠูŽุฌููˆุฒู ุชูŽุฃู’ุฎููŠุฑู ุงู„ู’ู‚ูŽุถูŽุงุกู ุญูŽุชู‘ูŽู‰ ูŠูŽุฏู’ุฎูู„ูŽ ุฑูŽู…ูŽุถูŽุงู†ู ุขุฎูŽุฑู

"Diambil faedah dari semangat beliau yang mengqodho' puasanya di bulan Sya'ban, yaitu tidak bolehnya menunda qodho' (melunasi hutang puasa) hingga memasuki Ramadhan berikutnya."

โ–ถ๏ธ (Fathul Baari 4/191)


Sebagai penutup...
๐Ÿƒ Kaum muslimin rahimakumullah.... Kesempatan hidup hanya sesaat, sedangkan hari berlalu begitu cepat. Setiap kali berlalu satu hari maka bertambah dekat ajal menyapa.

๐ŸŒป Orang yang beruntung adalah orang yang mampu memanfaatkan waktu dengan melakukan kebaikan...

โš ๏ธ Sedangkan orang yang lalai adalah yang melupakan dzikrullah dan menyibukkan diri dengan perkara yang sia-sia..

๐ŸŒด Usia adalah tempat bercocok tanam, jika yang ditanam adalah kebaikan maka yang dipanen juga kebaikan...

๐Ÿ”ฅ Namun jika yang ditanam adalah kejelekan maka jangan menyalahkan melainkan dirimu sendiri...

Ya Allah, jadikanlah kami termasuk hamba-Mu yang taat dan bersyukur, dan bantulah kami untuk selalu berdzikir mengingat-Mu, mensyukuri nikmat-Mu, dan beribadah kepada-Mu dengan baik..

Ya Rabb kami, berikanlah kepada kami kebaikan di dunia, dan kebaikan di akhirat, serta lindungilah kami dari siksa neraka..

Ya Allah, pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan, dan jadikanlah kami pada bulan tersebut termasuk hamba-Mu yang diterima amalannya....


Amin ya Rabbal 'alamin

Wallahu a'lam bish showab..

-SELESAI-

โ€”------------โ€”
Baca Juga Bagian Sebelumnya di bawah ini:
Bagian 1 : Baca di sini
Bagian 2 : Baca di sini
Bagian 3 : Baca di sini

โ€”------------โ€”

๐ŸŒ Sumber Panduan: Khutbah Syaikh Khalid azh-Zhafiri yang berjudul ุดุนุจุงู† ุฃู‚ุจู„ ูุฃูŠู† ุงู„ุนุงุจุฏูˆู†ุŸ
๐Ÿ“ Oleh: Tim Warisan Salaf

#Fawaidumum #syaban #musimkebaikan
ใ€ฐใ€ฐโžฐใ€ฐใ€ฐ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
โ›”๏ธโš ๏ธ JANGAN CENDERUNG KEPADA MEREKAโ—๏ธ

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Dari Ja'far bin al-Mughirah, dari Sa'id bin Jubair tentang Firman Allah Azza wa Jalla,

ูˆ ู„ุง ุชุฑูƒู†ูˆุง ุฅู„ู‰ ุงู„ุฐูŠู† ุธู„ู…ูˆุง ูุชู…ุณูƒู… ุงู„ู†ุงุฑ

"Dan janganlah kalian cenderung kepada orang-orang yang zhalim yang menyebabkan kalian disentuh api neraka." (QS. Hud: 113)

๐ŸŽ™ Said bin Jubair rahimahullah berkata,

ู„ุง ุชุฑุถูˆุง ุฃุนู…ุงู„ู‡ู…

"Janganlah kalian meridhai perbuatan mereka."


๐ŸŒ Az-Zuhdu Lil Imam Ahmad, no. 371

#Fawaidumum #akhlak #zuhud
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐ŸŒฑ PENTINGNYA DZIKIR BAGI HATI

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/1858

#poster #dzikir #hati
โš ๏ธ๐Ÿ’ฆ BERMEGAH-MEGAHAN TELAH MELALAIKAN KALIAN

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Dari Maimun bin Mihran, dia mengatakan, "Umar bin Abdul Aziz rahimahullah membaca ayat,

ุฃู„ู‡ูƒู… ุงู„ุชูƒุงุซุฑ

"Bermegah-megahan telah melalaikan kalian." (At-Takatsur: 1)


๐Ÿ’ฆ Beliau menangis, kemudian ia mengucapkan,

ุญุชู‰ ุฒุฑุชู… ุงู„ู…ู‚ุงุจุฑ

"Sampai kalian masuk ke dalam kubur." (At-Takatsur: 2)


ู…ุง ุฃุฑู‰ ุงู„ู…ู‚ุงุจุฑ ุฅู„ุง ุฒูŠุงุฑุฉ ูˆู„ุง ุจุฏ ู„ู…ู† ุฒุงุฑ ุฃู† ูŠุฑุฌุน ุฅู„ู‰ ุงู„ุฌู†ุฉ ูˆ ุงู„ู†ุงุฑ.

๐ŸŒพ Aku tidak melihat pekuburan melainkan tempat ziarah, dan sudah pasti orang yang berziarah suatu saat akan kembali ke surga atau neraka."


๐ŸŒ Hilyatul Auliya, 5/217

#Fawaidumum #akhlak #renungan
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
โŒ๐Ÿƒ JANGAN BANGGA DENGAN BAGIAN DUNIA YANG ENGKAU MILIKI

โž–โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“Asy Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin rahimahullah berkata,

ู„ูŠุณ ุจูŠู† ุงู„ู„ู‡ ูˆ ุจูŠู† ุฎู„ู‚ู‡ ุตู„ุฉ ุงู„ุง ุจุงู„ุชู‚ูˆูŠุŒ ูู…ู† ูƒุงู† ู„ู„ู‡ ุงุชู‚ูŠ ูƒุงู† ู…ู† ุงู„ู„ู‡ ุงู‚ุฑุจ ูˆูƒุงู† ุนู†ุฏ ุงู„ู„ู‡ ุงูƒุฑู…

"Tidak ada penghubung antara Allah dan makhluknya kecuali dengan takwa. Barang siapa paling bertakwa kepada Allah, dialah orang yang paling dekat dengan Allah dan paling mulia.

ุงุฐู† ู„ุงุชูุฎุฑ ุจู…ุงู„ูƒ ูˆู„ุง ุจุฌู…ุงู„ูƒ ูˆู„ุงุจุจุฏู†ูƒ ูˆู„ุง ุจุงูˆู„ุงุฏูƒ ูˆู„ุง ุจู‚ุตูˆุฑูƒ ูˆู„ุงุจุณูŠุงุฑุช ูˆู„ุงุจุดูŠ ู…ู† ู‡ุฐู‡ ุงู„ุฏู†ูŠุง ุงุจุฏุง
Oleh karena itu, janganlah engkau bangga dengan hartamu, ketampananmu, anak anakmu, istana-istanamu, mobil-mobilmu, dan jangan pula dengan sesuatu pun dari bagian dunia ini selama-lamanya."


๐ŸŒ Syarh Riyadhis Shalihin 1/28

#Fawaidumum #akhlak #dunia
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐Ÿ•‹๐Ÿƒ MENDOAKAN KEBAIKAN BAGI PEMIMPIN

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Al Fudhail bin 'Iyadh berkata,

ูŠู‚ูˆู„ ุงู„ูุถูŠู„ ุงุจู† ุนูŠุงุถ: ู„ูˆ ูƒุงู† ู„ูŠ ุฏุนูˆุฉ ู…ุง ุฌุนู„ุชู‡ุง ุงู„ุง ููŠ ุงู„ุณู„ุทุงู†.

"Seandainya aku memiliki sebuah doa (yang dikabulkan), maka tidaklah aku berikan kecuali untuk penguasa.

ููŽุฃูู…ูุฑู’ู†ูŽุง ุฃู† ู†ุฏุนูˆ ู„ู‡ู… ุจุงู„ุตู„ุงุญุŒ ูˆู„ู… ู†ุคู…ุฑ ุฃู† ู†ุฏุนูˆ ุนู„ูŠู‡ู…ุŒ -ูˆุงู† ุฌุงุฑูˆุง ูˆุธู„ู…ูˆุง-
Kita diperintah untuk mendoakan mereka dengan kebaikan, dan kita tidak diperintah untuk mendoakan keburukan atas mereka, walaupun mereka jahat dan berbuat dzalim,

ู„ุงู† ุฌูˆุฑู‡ู… ูˆุธู„ู…ู‡ู… ุนู„ู‰ ุฃู†ูุณู‡ู… ูˆุนู„ู‰ ุงู„ู…ุณู„ู…ูŠู† ูˆุตู„ุงุญู‡ู… ู„ุงู†ูุณู‡ู… ูˆู„ู„ู…ุณู„ู…ูŠู†
karena kejahatan dan kedzaliman mereka adalah keburukan bagi mereka dan kaum muslimin, sedangkan kebaikan mereka adalah untuk diri mereka dan kaum muslimin"


๐ŸŒ Mu'amalatul Hukkam Syaikh Barjas, hlm.10

#Fawaidumum #aqidah #doa #pemimpin
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐Ÿ•Œ๐Ÿƒ PERBANYAK DZIKIR MENGINGAT ALLAH

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Muhammad bin Ka'ab al-Qurazhi rahimahullah menyatakan,

ู„ูˆ ุฑุฎูŽู‘ุต ุงู„ู„ู‡ ู„ุฃุญุฏ ููŠ ุชุฑูƒ ุงู„ุฐูƒุฑ ุ› ู„ุฑุฎูŽู‘ุต ู„ุฒูƒุฑูŠุง

"Kalaulah sekiranya Allah memberikan keringanan kepada seorang hamba agar tidak berzikir kepada-Nya, maka tentu Allah sudah memberikan keringanan kepada Nabi Zakaria alaihissalam.


๐Ÿ“– Allah Ta'ala berfirman,

( ู‚ุงู„ ุขูŠุชููƒูŽ ุฃู„ุง ุชูƒู„ู… ุงู„ู†ุงุณ ุซู„ุงุซุฉ ุฃูŠุงู… ุฅู„ุง ุฑู…ุฒู‹ุง ูˆุงุฐูƒุฑ ุฑุจูŽู‘ูƒ ูƒุซูŠุฑู‹ุง )

"Dia (Zakariya) berkata, "Berilah aku suatu tanda (bahwa istriku telah mengandung)". Allah berfirman, "Tanda bagimu, adalah bahwa engkau tidak berbicara dengan manusia selama tiga hari, kecuali dengan isyarat. Dan sebutlah nama Rabb-mu sebanyak-banyaknya ..." (Ali Imran: 41)


๐ŸŒ Tafsir Ibnu Abi Hatim, 2/646.


#Fawaidumum #dzikir #tafsir
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐Ÿ“Œ๐Ÿ“š BERPEGANG TEGUH DENGAN SUNNAH ADALAH KESELAMATAN

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata,

ู„ูŽูˆู’ ุฎูŽุงู„ูŽููŽ ุงู„ู’ุนูŽุจู’ุฏู ุฌูŽู…ููŠุนูŽ ุงู„ู’ุฎูŽู„ู’ู‚ู ูˆูŽุงุชู‘ูŽุจูŽุนูŽ ุงู„ุฑู‘ูŽุณููˆู„ูŽ ู…ูŽุง ุณูŽุฃูŽู„ูŽู‡ู ุงู„ู„ู‘ูŽู‡ู ุนูŽู†ู’ ู…ูุฎูŽุงู„ูŽููŽุฉู ุฃูŽุญูŽุฏู..

"Seandainya seseorang menyelisihi seluruh manusia dan hanya mengikuti Rasulullah, maka Allah tidak akan bertanya tentang penyelisihanya kepada siapa pun....

ูุงุนู„ูŽู…ู’ ุฐู„ูƒูŽ ูˆุงุณู’ู…ูŽุนู’ ูˆ ุฃูŽุทูุนู’ ูˆ ุงุชู‘ุจูุนู’ ูˆู„ุง ุชูŽุจู’ุชูŽุฏุน
Maka ketahuilah hal itu, dengarlah, taatilah, ikutilah, dan jangan berbuat bid'ah."


๐ŸŒ Majmu' Al Fatawa 16/529

#Fawaidumum #aqidah #sunnah
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐Ÿƒ๐ŸŒท SIAPAKAH MUKMIN YANG TERPUJI?

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah menyatakan,

ุง๏ปŸ๏ปค๏บ†๏ปฃ๏ปฆ ุง๏ปŸ๏ปค๏บค๏ปค๏ปฎ๏บฉ ุง๏ปŸ๏บฌ๏ปฑ ๏ปณ๏บผ๏บ’๏บฎ ๏ป‹๏ป ๏ปฐ ๏ปฃ๏บŽ ๏ปณ๏บผ๏ปด๏บ’๏ปช ๏ปญ๏ปณ๏บฎ๏บฃ๏ปข ุง๏ปŸ๏ปจ๏บŽ๏บฑ .

๐Ÿ“Œ "Seorang mukmin yang terpuji adalah yang sabar atas musibah yang sedang menimpanya, dan berbuat baik kepada manusia."


๐ŸŒMajmu' al-Fatawa, 10/47

#Fawaidumum #akhlak #mukmin
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
๐Ÿƒ MUKMIN YANG TERPUJI

๐ŸŒ Link:
https://t.me/warisansalaf/2386

#poster #akhlak #mukmin
๐Ÿ“Œ๐Ÿ”— KEWAJIBAN TAAT KEPADA ALLAH DAN RASULNYA

โž–โž–โž–โž–

๐Ÿ“ Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah menyatakan,

๏ปณ๏บ ๏บ ๏ป‹๏ป ๏ปฐ ๏ป›๏ปž ๏บƒ๏บฃ๏บช ๏บƒ๏ปฅ ๏ปณ๏ป„๏ปด๏ปŠ ุง๏ปŸ๏ป ๏ปช ๏ปญ๏บญ๏บณ๏ปฎ๏ปŸ๏ปช ๏ป“๏ปฒ ๏ป›๏ปž ๏บท๏ปฒุกุ› ๏ปญ๏ปณ๏บ ๏บ˜๏ปจ๏บ ๏ปฃ๏ปŒ๏บผ๏ปด๏บ” ุง๏ปŸ๏ป ๏ปช ๏ปญ๏บญ๏บณ๏ปฎ๏ปŸ๏ปช ๏ป“๏ปฒ ๏ป›๏ปž ๏บท๏ปฒุก .

"Wajib bagi siapa pun untuk menaati Allah dan rasul-Nya, serta meninggalkan kemaksiatan kepadanya dalam segala hal."


๐ŸŒ Al-Fatawa al-Kubra, 3/472

#Fawaidumum #aqidah #taat
ใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธโžฐใ€ฐ๏ธใ€ฐ๏ธ
๐Ÿ‰ Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama'ah
๐Ÿ Channel kami https://t.me/warisansalaf
๐Ÿ’ป Situs Resmi http://www.warisansalaf.com