Salafy Purwakarta
2.19K subscribers
2.22K photos
45 videos
39 files
3.47K links
Info Ma'had Purwakarta
Menyajikan Artikel, Poster dan Audio Kajian Salafy di Purwakarta - Jawa Barat

Pembina :
al-Ustadz Hamzah Bajry
al-Ustadz Mahmud Barjib
al-Ustadz Idris
Hafidzahumullah Jami'an
Download Telegram
🚦🚧 JANGAN PEDULIKAN UCAPAN BURUK MEREKA

Berkata asy-Syaikh as-Sa'di rahimahullah,

"ومن الأمور النافعة: أن تعرف أن أذية الناس لك وخصوصا في الأقوال السيئة، لا تضرك، بل تضرهم. "

"Dan di antara perkara yang bermanfaat adalah kamu mengetahui bahwa gangguan manusia terkhusus lagi ucapan buruk mereka, itu tidak akan memberikan madharat kepadamu, bahkan itu akan bermadharat bagi mereka sendiri. "

📚 Al-wasa'il al-Mufidah, hlm. 30.

#ucapan #buruk #madharat

📥 Bergabung untuk faidah lainnya:
https://t.me/salafypurwakarta
🚨 TIDAK MEMBERIKAN GANGGUAN DAN MADHARAT

Dalam hadits yang diriwayatkan dari shahabat Abu Sa'id al-Khudri radhiyallahu anhu, Rasulullah shallallahu alaihi wasalllam bersabda,

"لا ضرر ولا ضرار."

"Seseorang tidak boleh melakukan tindakan yang bermadharat atau menimbulkan madharat bagi orang lain. "

Walaupun yang diinginkan oleh seseorang adalah tujuan yang baik, jika dalam prosesnya itu terdapat madharat terhadap orang lain, maka perbuatan itu tidak dibolehkan.

Misalnya seseorang ingin duduk di shaf depan ketika shalat jum'at, tetapi ia harus melangkahi pundak-pundak kaum muslimin untuk maju kedepan, maka seperti ini hendaknya ia duduk di tempat mana pun yang ia dapatkan.

عن عبد الله بن بُسرٍ قال:
جاء رجل يتَخَطّى رقاب الناس يومَ الجمعةِ، والنبي ﷺ يَخطبُ، فقال النبي ﷺ:
"اجلسْ فقد آذَيتَ."

Dari shahabat Abdullah bin Busr radhiyallahu anhu,

"Ada seseorang yang datang dan melangkahi leher/pundak-pundak manusia pada hari Jum'at ketika Nabi shallallahu alaihi wasalllam berkhotbah, maka beliau bersabda,

" Duduklah, sungguh kamu telah memberi gangguan."

📚 Shahih at-Targhib, nomer, 714.

📝 Disarikan dari khutbah Jum'at Syaikh Munir as-Sa'di hafizhahullah, Masjid Ibnu Abbas, Kabuta, Aden.

📅 02 Jumadil Akhir 1445 H / 15 Desember 2023 M

#gangguan #madharat #jumat #pundak

📥 Bergabung untuk faidah lainnya:
https://t.me/salafypurwakarta
🛡 BERHATI-HATI KETIKA MEMBICARAKAN SAUDARANYA

Berkata al-Imam Al-Bukhari rahimahullah,

مَا اغتبْتُ أَحَدًا قَطُّ مُنْذُ عَلِمتُ أَنَّ الغِيبَةَ تَضُرُّ أَهْلَهَا.

"Aku tidak pernah mengghibahi seorangpun sejak aku mengetahui bahwa ghibah itu bermadharat bagi pelakunya."

📚 Siyar a'lam an-Nubala', 12/441.

#ghibah #madharat #pelaku

📥 Bergabung untuk faidah lainnya:
https://t.me/salafypurwakarta
🔥🚫 JAGA IMANMU DENGAN MENJAUHI MAKSIAT

Berkata asy-Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di rahimahullah,

فالذنوب ضررها عظيم، وتنقيصها للإيمان معلوم.

"Dosa-dosa itu madharatnya besar dan sudah diketahui pula bahwa dosa itu bisa mengurangi keimanan."

📚 Bahjatu Qulubil abrar, hlm. 66.

#dosa #maksiat #madharat #iman
=============================
📥 Bergabung untuk faidah lainnya:
https://t.me/salafypurwakarta